3/01/2010

manfaat natrium

Apakah Manfaat Natrium?

Na dulunya banyak digunakan untuk pembuatan TEL (Tetra Ethyl Lead), yaitu untuk menaikkan bilangan oktan bahan bakar, tetapi sekarang tidak lagi karena mengandung racun yang berbahaya bagi lingkungan. Na juga digunakan untuk pengisi lampu penerangan di jalan maupun di kendaraan. Hal ini dikarenakan emisi warna kuningnya yang mampu menembus kabut dan dapat digunakan juga sebagai cairan pendingin pada reaktor atom (Sri Lestari, 2004: 23).



1. NaOH disebut soda api. Digunakan sebagai bahan baku untuk pembuatan sabun, detergen, kertas, dan serat rayon.
2. Na2CO3 (Natrium karbonat) dikenal dengan nama soda. Digunakan dalam industri kaca, melunakkan air sadah dan menghilangkan noda minyak.
3. NaHCO3 (Natrium bikarbonat) juga disebut soda kue. Digunakan untuk pembuatan kue.
4. Na-glutamat, digunakan sebagai penyedap makanan.
5. Na-benzoat, digunakan sebagai pengawet makanan dalam kaleng.


sumber :
http://kimia.upi.edu/utama/bahanajar/kuliah_web/2009/0700108/kegunaan%20Alkalii.htm

0 komentar:

Posting Komentar